KembangDesa.id – Keberadaan Taman Suromulang yang kini telah dipermak menciptakan nuansa baru bagi warga setempat.
Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang berada di Kelurahan Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto ini diharapkan bisa menjadi ruang rekreasi maupun olahraga bagi masyarakat.
Lurah Surodinawan M Masqirom Masychur Wachid mengatakan, pasca direvitalisasi akhir tahun lalu, Taman Suromulang dinilai memberikan nilai positif pada lingkungan sekitar.
Sebab, taman tersebut kini menjadi tampak lebih indah dan asri, sehingga bisa memberikan nuansa hiburan bagi warga setempat.
“Bisa jadi alternatif wisata murah bagi keluarga. Juga bisa menjadi tempat rekreasi bagi orang tua yang hendak mengajak anaknya setelah pulang kerja atau jadi tempat olahraga,” katanya.
Meski diperuntukkan sebagai ruang rekreasi dan olahraga, Masqirom mengaku masih banyak pedagang kaki lima (PKL) yang liar berjualan di area taman tersebut. Pihaknya sudah memberikan imbauan kepada PKL tersebut namun hanya bertahan dalam kurun beberapa hari saja.
“Kita tidak bisa menolak tapi juga tidak bisa melarang kalau PKL berjualan di sekitar taman ini. Hanya saja, kami terus mengimbau PKL agar tidak sampai masuk ke area taman atau mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,” jelasnya.

Tak berhenti di situ saja, pihaknya juga memberdayakan warga setempat untuk sukarela mengawasi parkir di taman tersebut. Sebab, menurutnya tanpa pengawasan dari tukang parkir, sepeda motor pengunjung berisiko hilang. Terlebih, saat ini tak hanya masyarakat setempat yang berkunjung ke taman tersebut.
“’Kalau untuk masalah parkir juga masih memanfaatkan lahan yang tersisa saja, itupun untuk tarif tidak kita berlakukan karena tidak ada potensi PAD-nya. Jadi, kita minta tolong warga setempat sukarela jadi tukang parkir di situ, jadi boleh bayar parkir atau sebaliknya,” beber Masqirom.
Selain lebih asri dan bersih, Taman Suromulang ini punya fasilitas wahana bermain ramah anak. Kerap kali masyarakat juga bisa menghabiskan waktu senggangnya dengan menikmati suasana di RTH tersebut sembari bersantai di bangku taman yang telah tersedia. (oce/fen)