PemerintahanKembang DesaPotensi

Desa Gemekan, Kecamatan Sooko Gelar Pasar Minggu, Geliatkan Kembali UMKM di Tiga Dusun

×

Desa Gemekan, Kecamatan Sooko Gelar Pasar Minggu, Geliatkan Kembali UMKM di Tiga Dusun

Sebarkan artikel ini
far kembang desa gemekan
DIBANGKITKAN LAGI: Warga memamerkan produk keripik pisang bersama Camat Sooko dan Kepala Desa Gemekan kemarin.

KembangDesa.id – Keberadaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) tidak hanya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.

Namun, bisa menjadi solusi dalam mengatasi masalah kemiskinan dan pengangguran di desa.

Hal ini yang coba dibangkitkan kembali Pemerintah Desa (Pemdes) Gemekan, Kecamatan Sooko lewat Pasar Minggu yang digelar setiap akhir pekan.

Dengan Pasar Minggu, pemdes berhasrat geliat UMKM yang dulu sempat berjaya di tiga dusun kembali bangkit.

Seperti di Dusun Kedungbendo yang terkenal sebagai sentra layah.

Lalu Dusun Gemekan terkenal sebagai sentra UKM alas kaki dan tas, serta Dusun Kedawung yang terkenal dengan produksi keripik pisang.

Namun, seiring perkembangan zaman, banyak warga yang meninggalkan usahanya karena kalah bersaing.

Bahkan, sebagian besar penerusnya lebih memilih menjadi karyawan swasta atau buruh pabrik.

Hal ini yang sangat disayangkan, sehingga Desa Gemekan kehilangan khasnya.

’’Dulu Gemekan terkenal dengan sentra kerajinan tas dan gerabah layah. Tapi, tergerus digital dan tidak ada yang mau meneruskan,’’ terang Sekretaris Desa (Sekdes) Gemekan Hendra Agung Setiawan.

Untuk menemukan kembali karakter desa tersebut, pemdes berencana mengaktifkan pasar minggu.

Yang mana, pelaku UMKM di tiga dusun akan berkontribusi mengisi setiap lapak yang disediakan.

Bahkan, pemdes telah menganggarkan pembelian 50 tenda UMKM yang bersumber dari dana desa (DD).

Mereka didorong untuk meramaikan pasar yang berlangsung bergilir di tiga dusun setiap hari minggu pagi.

Dengan pasar tersebut, diharapkan kerajinan warga yang selama ini tenggelam, bisa bangkit kembali.

Sehingga kebangkitannya dapat meningkatkan perekonomian warga di tiga dusun.

’’Kesepakatan dengan perwakilan warga, Pasar Minggu ini digelar setiap akhir pekan pagi dan bergilir di tiga dusun. Untuk mengenalkan lagi UMKM khas Desa Gemekan,’’ pungkasnya. (far/ris)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *